Cara Membuat Hiasan Nasi Tumpeng dari Kacang Panjang yang Unik dan Kreatif

Cara Membuat Hiasan Nasi Tumpeng dari Kacang Panjang yang Unik dan Kreatif

Tumpeng Mini Jakarta – Dalam merayakan sebuah acara atau hajatan pada umumnya sebagian orang di Indonesia akan menggunakan hidangan tradisional layaknya nasi tumpeng. Buktinya, hingga saat ini nasi tumpeng masih sering dijumpai dalam berbagai acara dan perayaan yang diadakan banyak orang.

Selain rasa, cara membuat hiasan nasi tumpeng dari kacang panjang terbilang sesuatu yang cukup unik dan menarik sehingga ada banyak orang memilih hidangan tradisional seperti nasi tumpeng.

Pada pembahasan kali ini akan diulas secara menyeluruh panduan dalam menghias nasi tumpeng menggunakan kacang panjang dan berbagai bahan lainnya.

Bahan-bahan yang Perlu Dipersiapkan

Sebelum mulai menghias nasi tumpeng, hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah mempersiapkan terlebih dulu bahan-bahan yang diperlukan. Ada beberapa jenis bahan yang perlu Anda sediakan untuk menghias nasi tumpeng seperti yang dapat Anda simak di bawah ini.

1. Nasi putih atau nasi kuning

Dalam menghias nasi tumpeng hal utama yang perlu Anda persiapkan tentu saja nasi, baik itu nasi putih atau nasi kuning yang sudah matang sesuai dengan selera. Anda bisa memilih bentuk nasi yang hendak digunakan untuk tumpeng seperti bentuk kerucut maupun berbagai bentuk lainnya menyesuaikan preferensi Anda.

2. Kacang panjang

Karena fokus kali ini adalah cara membuat hiasan nasi tumpeng dari kacang panjang, otomatis Anda harus mempersiapkan kacang panjang terlebih dahulu. Pastikan Anda memilih kacang panjang yang masih segar dan rebus hingga matang sebelum digunakan untuk menghias nasi tumpeng.

3. Telur dan ayam

Untuk protein sendiri Anda bisa menggunakan telur maupun ayam tergantung pilihan. Untuk telur, Anda bisa menggunakan telur rebus maupun telur dadar yang dipotong kecil-kecil. Jika Anda menggunakan ayam, Anda bisa menggunakan suwiran ayam maupun potongan-potongan ayam seperti dada, paha atas atau paha bawah.

Follow : https://www.instagram.com/tumpeng25rb/

4. Bahan-bahan pelengkap lainnya

Jangan lupa mempersiapkan bahan-bahan pelengkap nasi tumpeng yang lain seperti abon, serundeng hingga sambal. Pastikan bahan-bahan pelengkap ini tersedia agar nasi tumpeng memiliki rasa yang lezat di samping memiliki tampilan yang unik dan juga menarik.

Langkah-langkah Menghias Nasi Tumpeng

Setelah semua bahan sudah tersedia, kini saatnya Anda beranjak ke panduan dalam menghias nasi tumpeng. Ada beberapa langkah-langkah yang bisa Anda lakukan dalam menghias nasi tumpeng seperti yang diulas berikut ini.

1. Susun nasi yang sudah dibentuk pada sebuah wadah

Pada umumnya nasi tumpeng akan disajikan dalam sebuah wadah seperti tampah yang sudah dialasi dengan daun pisang. Letakkan nasi matang yang sudah dibentuk dan Anda persiapkan di tengah-tengah tampah atau berbagai posisi lain sesuai dengan keinginan Anda.

2. Mulai menghias nasi tumpeng menggunakan kacang panjang

Selanjutnya Anda bisa mulai menghias nasi tumpeng menggunakan kacang panjang. Anda bisa menghias nasi tumpeng dengan cara melilitkan kacang panjang mengelilingi nasi tumpeng. Di sisi lain, Anda bisa membuat pagar tumpeng dengan memotong-motong kacang panjang dan membentuknya sedemikian rupa membentuk pagar yang mengelilingi nasi tumpeng.

3. Letakkan telur dan ayam dan bahan pelengkap yang sudah dipersiapkan

Terakhir, Anda bisa meletakkan telur, ayam serta bahan pelengkap lainnya di sekitar nasi tumpeng hingga nasi tumpeng terisi dengan penuh. Dengan demikian nasi tumpeng yang unik dan menarik siap untuk disajikan.

Melalui pembahasan mengenai cara membuat hiasan nasi tumpeng dari kacang panjang tersebut di atas, saat ini Anda bisa membuat sendiri nasi tumpeng yang unik dan menarik. Namun jika Anda tidak ingin repot, Anda bisa menggunakan jasa Rumah Tumpeng Jakarta dan memesan nasi tumpeng sesuai dengan selera Anda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *

Terima kasih