Sajian nasi tumpeng biasanya dipakai pada acara besar, sehingga rasa dari nasi tumpeng tentunya menjadi kunci penting untuk diperhatikan. Pembuatan nasi tumpeng harus tepat, supaya bisa menyajikan nasi tumpeng yang rasanya enak dan juga gurih. Berikut cara membuat nasi tumpeng enak dan gurih yang menjadi rahasia penjual nasi tumpeng kualitas tinggi.
Pilih Beras yang Berkualitas
Kualitas beras sangat menentukan bagaimana kualitas rasa dari nasi tumpeng, semakin tinggi kualitasnya sudah pasti rasanya semakin enak. Beras yang menghasilkan nasi yang pulen adalah pilihan beras yang paling tepat untuk dijadikan nasi tumpeng. Pilih juga beras yang tidak mudah menyatu dan memiliki bulir-bulir yang bentuknya cukup besar, supaya hasil nasinya cantik dan lebih enak dimakan.
Gunakan Santan Kelapa Asli Supaya Enak dan Gurih
Santan menjadi kunci dari rasa enak dan juga gurih sebuah nasi tumpeng, perpaduan santan berkualitas dan rempah menyajikan rasa yang sedap. Memang saat ini ada banyak sekali santan instan yang dijual di pasaran, akan tetapi pilihan paling tepat tetap kelapa asli. Santan dari kelapa asli itu memiliki rasa gurih yang jauh lebih kental, sehingga akan memberikan rasa gurih yang maknyus.
Gunakan perasan kelapa asli yang pertama, karena sudah pasti memiliki rasa gurih yang lebih maksimal dibandingkan dengan perasan sebelumnya. Perhatikan juga jumlah parutan kelapanya, pastikan cukup banyak, sehingga bisa memberikan rasa gurih yang mantap pada nasi tumpeng.
Tambahkan Perasan Jeruk pada Nasi Tumpeng
Menambahkan perasan jeruk pada saat memasak nasi tumpeng juga bisa menjadi sebuah opsi untuk menambah rasa sedap pada nasi tumpeng. Ada beberapa manfaat dari menambahkan perasan jeruk ini, salah satunya adalah memberikan warna kuning yang lebih terang. Manfaat yang kedua adalah bisa memberikan sedikit rasa asam yang menyegarkan, jadi jelas rasa nasi tumpeng lebih kompleks.
Cara membuat nasi tumpeng enak dan gurih adalah dengan menambahkan perasan jeruk pada saat nasi di kondisi setengah matang. Jadi sebelum proses memasak nasi yang kedua, kalian bisa tambahkan perasan jeruk terlebih dahulu ke dalam airnya. Perasan jeruk itu akan bercampur dengan bumbu rempah dan juga santan yang dipakai untuk memasak nasi tumpeng, jadi jelas lebih enak rasanya.
Gunakan Metode Memasak Aron
Teknik memasak aron adalah teknik yang tepat untuk memasak nasi tumpeng, selain membuat nasi lebih pulen juga jadi jauh lebih awet. Teknik memasak aron adalah teknik memasak dengan beberapa tahapan, di mana tahap pertama membuat nasi setengah matang, merebus dengan rendaman santan dan bumbu, kemudian kukus untuk mematangkan.
Pertama cuci bersih beras dan kemudian rendam dengan air bersih, setelah itu kukus beras sampai setengah matang. Setelah itu tuang beras ke dalam wadah berisi santan, bumbu rempah dan perasan jeruk untuk kemudian di masak sebentar sampai terserap. Terakhir kukus nasi sampai benar-benar matang.
Bila kalian membutuhkan nasi tumpeng, tentunya harus memilih penjual yang berkualitas seperti rumahtumpengjakarta.com yang kualitasnya sudah terjamin. Kalian bisa memesan langsung melalui situs tersebut dengan pilihan produk yang sangat beragam, sehingga bisa fleksibel dalam membeli. Mulai dari nasi tumpeng mini sampai nasi tumpeng tampah besar dengan beragam porsi.
Demikianlah cara membuat nasi tumpeng enak dan gurih yang juga menjadi kunci Rumah Tumpeng dalam membuat nasi tumpeng. Tunggu apa lagi, segera kunci situsnya dan pesan sekarang.